Selasa, 26 April 2016

Cantiknya Hiasan Kue Barbie Untuk Ultah Anak Perempuan Anda

Merayakan hari ulang tahun menjadi salah satu hal yang menyenangkan untuk anak-anak.apalagi konsep acara ulang tahun dibuat dengan berbagai hal yang disukai anak-anak, mulai dari tokoh kartun, hingga konsep seperti negeri dongeng pun menjadi pilihan menarik bagi mereka. Tidak hanya membuat konsep acara yang menarik, atribut lainnya seperti kostum dan kue ulang tahun pun dapat dijadikan pendukung agar acara ultah anak dapat lebih mengesankan.jika anda memiliki anak perempuan, maka kami sarankan memilih tart dengan hiasan kue Barbie di atasnya. Kue tart ini sangat cocok untuk anak perempuan yang sebagian besar menyukai karakter cantik Barbie.

Cara mudah membuat hiasan kue Barbie untuk kue ultah

Hiasan Kue Barbie Untuk Ultah Anak Perempuan

Untuk membuat kue tart dengan hiasan Barbie ini sebenarnya tidak sulit, bahkan anda dapat membuatnya sendiri di rumah. caranya anda tinggal menyiapkan roti yang akan dijadikan kue tart ulang tahun. Siapkan juga boneka Barbie bagian badan ke atas saja kemudian tusuk badan bagian bawah dengan tusuk sate. Jika perlu gunakan plastic icing atau pasta gula untuk merekatkan badan Barbie dengan tusuk sate. Untuk roti yang digunakan sebagai kue tart dapat disediakan tingkat 3 agar hasilnya menarik.

contoh Hiasan Kue Barbie Untuk Ultah Anak Perempuan

Susun 3 roti tersebut kemudian olesi dengan selai sedemikian rupa sehingga bentuknya menyerupai rok Barbie yang indah mengembang. Setelah itu gunakan butter berwarna pink untuk membuat hiasan kue Barbie semakin indah. Pindahkan roti yang sudah dihias pada tatakan kue yang sebenarnya.

contoh Hiasan Kue Barbie Untuk Ulang tahun

Lanjutkan dengan menyiapkan badan Barbie untuk dipasang ke 3 roti tadi dan hiasi badan Barbie dengan foundan berwarna pink. Buat foundan yang tipis agar badan Barbie terlihat langsing dan cantik. Kreasikan baju Barbie semirip mungkin dengan baju aslinya, jangan lupa menaikkan lengan Barbie agar tidak mengganggu proses pemasangan baju hiasan kue Barbie. Setelah itu buat kue tart tersebut terlihat alami dan indah, sehingga terlihat Barbie yang sedang menggunakan gaun pink yang menawan dan elegan.

Nah demikianlah ulasan dalm blog karanganbungadi-bandung.blogspot.com tentang beberapa langkah yang dapat anda lakukan untuk membuat kue tart dengan hiasan kue Barbie yang dapat anda sajikan untuk anak perempuan anda. selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar